Najirah Membuka BIGfest untuk Meningkatkan Pemahaman Masyarakat tentang Data Geospasial

Najirah Membuka BIGfest untuk Meningkatkan Pemahaman Masyarakat tentang Data Geospasial

Bontang. Bontang Innovation Geospasial Festival (BIGFest) yang merupakan salah satu dari 77 event pariwisata yang diselenggarakan untuk meningkatkan kunjungan wisatawan ke Kota Bontang, resmi dibuka oleh Wakil Wali Kota Bontang Najirah. Pembukaan kegiatan tersebut berlangsung pada Senin (28/8/2023) di Pendopo Rujab Wali Kota Bontang.

BIGFest memiliki tujuan untuk memperkenalkan inovasi dan data geospasial kepada masyarakat. Dengan menghadirkan kegiatan ini, diharapkan pengetahuan masyarakat tentang data geospasial dapat ditingkatkan, dan komitmen pemerintah dalam penyelenggaraan data dapat lebih dipahami.

Pelaksanaan BIGFest juga berlangsung seiring dengan berbagai rangkaian kegiatan lainnya, termasuk Rapat Koordinasi Jaringan Informasi Geospasial Daerah, Rapat Kerja Kelitbangan Tingkat Provinsi, serta Rapat Forum Satu Data Indonesia Kota Bontang.

BIGFest dihadiri oleh 300 peserta yang berasal dari berbagai instansi, seperti Bappeda Provinsi Kaltim, Balitbangda Provinsi Kaltim, Bappeda Kabupaten/Kota se-Kaltim, Diskominfo Kabupaten/Kota se-Kaltim, OPD se-Kota Bontang, dan Perguruan Tinggi se-Kaltim.

Dalam sambutannya, Wakil Wali Kota Bontang Najirah mengapresiasi pelaksanaan kegiatan tersebut dan berharap agar seluruh rangkaian acara BIGFest dapat berjalan dengan baik. Ia juga mengajak seluruh stakeholder untuk terus berinovasi dan memperkuat komitmen mereka dalam penyelenggaraan data, khususnya data geospasial.

“Semoga BIGFest menjadi sarana yang efektif dalam meningkatkan pemahaman masyarakat tentang data geospasial dan memberikan dampak positif bagi pengembangan Kota Bontang ke depannya,” pungkasnya.

DSPM Bontang Studi Tiru ke UPT Penanggulangan Kemiskinan  Sragen

DSPM Bontang Studi Tiru ke UPT Penanggulangan Kemiskinan Sragen

LATEST BONTANG – Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat (DSPM)  melakukan studi tiru ke Unit Pelaksana Teknis Penanggulangan Kemiskinan Kabupaten Sragen.

Dalam studi tiru Kepala DSPM Bahtiar Mabe, S.Sos M.Kes  menugaskan Pekerja Sosial Ahli Muda Suratmi, S.Sos MPSSp  dan Rahmi Ramdaswati, S.Sos serta Rudianto (21-23 Agustus 2023).

Studi tiru dilakukan untuk memperoleh gambaran nyata sebagai best praktise oleh UPT PK Kabupaten Sragen yang merupakan cikal bakal Sistem Layanan Rujukan Terpadu (SLRT) dan Pusat Kesejahteraan Sosial (Puskesos).

Dalam pertemuan di ruang kepala UPTPK Sragen dihadiri narasumber  Wasis, Wahyu dan Edi dari unsur Bagian Sosial Ekonomi Setda Sragen

 

UPTPK Kabupaten Sragen sudah dibentuk  sejak tahun 2013 – 2014. Oleh Bapenas lalu dilakukan penelitian pada tahun  2015 di UPTPK sehingga lahir Sistem Layanan Rujukan Terpadu (SLRT) dan Pusat Kesejahteraan Sosial (PUSKESOS) mengadopsi dari Aceh melalui Kementrian Sosial sehingga identik dengan Kemsos

Sragen sendiri 2016 menjadi salah satu lokasi pilot project SLRT dan 2 Puskesos  dengan memakai istilah Manajer, Supervisor, Fasilitator.  Namun karena UPTPK Sragen menjadi cikal bakal SLRT maka tetap memakai nama UPTPK untuk tingkat kabupaten,

Tingkat kecamatan sesuai Permendagri memakai nama Pelayanan Administrasi  Masyarakat (PATMA) apalagi sekarang sudah ada pelimpahan kewenangan di kecamatan melalui OSS. Dan tingkat kelurahan memakai nama Pelayanan Atministrasi Kesejahteraan  (PATEN).

Regulasi UPTPK adalah Peraturan Bupati bahwa UPTPK adalah tugas tambahan.   Dengan Pejabat setara esselon 3, dan sekarang  Esselon 2. ”Untuk Kepala  ada  yang:  Kabag RSUD, Kabid Dinkes, Kepala Dinsos atau siapa saja yg ditunjuk  Bupati, dengan tetap mengemban tusi definitif  OPD dan Kepala UPTPK  merupakan tusi tambahan,” terang Wasis.

Dalam ruangan layanan semula ada front office sekarang langsung di layani di  Loket data dan pelaporan, Loket Pelayanan Kesehatan, Loket Pelayanan Pendidikan,  Loket Pelayanan Sosial dan Ekonomi

 

Dan best praktise dari UPTPK Sragen yakni Pelayanan Pengaduan, Beasiswa  Sintawati  untuk pemberian beasiswa anak keluarga miskin, Pelayanan Saraswati pemberian kartu sehat kepada masyarakat miskin yang sedang sakit emergency sebelum proses di usulan ke BPJS Kesehatan pusat, Pelayanan Rumah Tidak Layak Huni Mitra Kesejahteraan Rakyat Aparatur Sipil Negara (MATRA ASN)

 

Dalam perkembangan saat ini SLRT tidak lagi dipakai oleh Kemsos namun langsung memakai Pusat Kesejahteraan Sosial (PUSKESOS). Seperti di Sleman demikian juga di Kabupaten Batang hanya memakai PUSKESOS

 

SLRT sendiri sangat strategis dibutuhkan keberadaannya sebagai upaya penanggulangan kemiskinan, merupakan system yang membantu mengidentifikasi kebutuhan masyarakat miskin dan rentan miskin, kemudian menghubungkan mereka dengan program dan layanan yang dikelola oleh pemerintah baik Pusat, Provinsi dan Kabupaten dan non pemerintah sesuai dengan kebutuhan mereka.

 

SLRT juga membantu mengidentifikasi keluhan masyarakat miskin dan rentan miskin, melakukan rujukan, dan memantau penanganan keluhan untuk memastikan bahwa keluhan – kelurahan terseut ditangani secara baik.   (Rat)

Basri Rase Buka BBGRM ke-20 dan Peringatan HKG PKK ke-51

Basri Rase Buka BBGRM ke-20 dan Peringatan HKG PKK ke-51

Bontang. Wali Kota Bontang Basri Rase menghadiri dan membuka secara resmi kegiatan Pencanangan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) ke-20 sekaligus peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-51 pada Minggu (27/8/2023). Acara berlangsung di Rumah Adat Kutai, Kelurahan Guntung. Kegiatan ini dihadiri oleh sejumlah pejabat tinggi lainnya, termasuk Wakil Wali Kota Bontang Najirah, Ketua PKK Bontang Hapidah dan Kepala Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat (DSPM) Kota Bontang Bahtiar Mabe selaku Ketua Panitia dan Forkopimda Kota Bontang.

Dalam sambutan pembukaan, Ketua Panitia BBGRM dan HKG PKK Bontang Bahtiar Mabe, menekankan pentingnya Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat sebagai momentum istimewa untuk meningkatkan semangat kegotong-royongan dalam masyarakat. Bahtiar menjelaskan bahwa BBGRM adalah kesempatan bagi semua warga untuk bersatu dalam semangat gotong royong, bekerja bersama dalam memajukan lingkungan.

“Manfaat dari BBGRM sangat beragam dan signifikan, termasuk peningkatan rasa persatuan dan solidaritas, efisiensi dan produktivitas dalam gotong royong, serta membangun komunitas yang lebih baik. Semangat gotong royong ini membuat kota kita semakin hebat dan beradab,” ucapnya.

Wali Kota Basri Rase juga memberikan ucapan selamat kepada para pemenang lomba BBGRM tingkat Kota Bontang tahun 2023. Ia berharap prestasi yang telah diraih dapat dipertahankan dan ditingkatkan di masa yang akan datang. Basri menambahkan bahwa HKG PKK menjadi ajang penting untuk memperkokoh persatuan dan kesatuan.

“Saya mengajak seluruh peserta yang hadir untuk terus membumikan semangat gotong royong, menjaga kebersamaan, dan mempererat tali silaturahmi dalam membangun Kota Bontang yang lebih baik,” pungkasnya.

Tema HKG tahun ini, “Bergerak Bersama Menuju Keluarga Sejahtera dan Tangguh, Wujudkan Indonesia Tumbuh,” memiliki makna mendalam dalam memperkuat kerja sama dan keterpaduan untuk peningkatan kesejahteraan keluarga dan masyarakat secara menyeluruh.

Basri Rase Hadiri Pengukuhan Pengurus MUI Kecamatan Kota Bontang

Basri Rase Hadiri Pengukuhan Pengurus MUI Kecamatan Kota Bontang

Bontang. Pada kegiatan Pengukuhan Pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan se-Kota Bontang Periode 2023-2027, Wali Kota Bontang Basri Rase menyampaikan pentingnya terbentuknya MUI tingkat kecamatan sebagai mitra pemerintah dalam menjaga ketertiban dan harmoni dalam hal keyakinan di masyarakat. Acara ini berlangsung di Pendopo Rujab Wali Kota Bontang pada Sabtu (26/8/2023).

Pada kesempatan tersebut Basri mengatakan, dengan kehadiran MUI tingkat kecamatan, diharapkan dapat meringankan beban pemerintah dalam menghadapi berbagai tantangan yang muncul terkait masalah keyakinan, dimana salah satu tantangan yang dihadapi saat ini adalah transformasi digital, di mana berbagai praktik seperti prostitusi dan perjudian telah beralih ke dunia online. Hal ini perlu dideteksi dan diantisipasi dengan baik.

Basri juga mengingatkan bahwa saat ini banyak ustaz di platform YouTube yang memengaruhi pemahaman agama. Oleh karena itu, anggota MUI perlu memiliki pemahaman dan keterampilan dalam menghadapi tantangan ini.

Selain itu, Basri Rase juga meminta MUI untuk membantu menyelesaikan beberapa permasalahan sosial seperti Kasus Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT). Ia menambahkan, saat ini pemerintah juga berencana untuk menaikkan insentif bagi pegiat agama dalam APBD Perubahan tahun 2023.

“Saya ucapkan selamat kepada Ketua MUI Kecamatan yang baru dikukuhkan dan saya berharap pengurus yang dilantik juga dapat bekerja sama dengan pemerintah dalam menjaga ketertiban dan harmoni dalam masyarakat,” pungkasnya.

Wali Kota Bontang dan Wakil Hadiri Pelantikan Pengurus IKB-NTT Periode 2022-2027

Wali Kota Bontang dan Wakil Hadiri Pelantikan Pengurus IKB-NTT Periode 2022-2027

Bontang. Pada Sabtu (26/8/2023), Ikatan Keluarga Besar Nusa Tenggara Timur (IKB-NTT) menggelar pelantikan pengurus periode 2022-2027. Kegiatan yang dilaksnakan di BPU Kantor Camat Bontang Barat ini dihadiri langsung oleh Wali Kota Bontang Basri Rase dan Wakil Wali Kota Bontang Najirah.

Dalam kesempatan tersebut, Wali Kota Basri Rase menyampaikan selamat kepada seluruh jajaran pengurus IKB-NTT Kota Bontang yang baru dilantik. Ia mengucapkan selamat kepada Bapak Yohanes Bay yang baru saja dilantik sebagai ketua organisasi ini.

Basri juga berharap agar pengurus IKB-NTT Kota Bontang yang baru dapat bekerja dengan optimal, keras, cerdas, dan ikhlas. Mereka diharapkan dapat bekerja secara sinergis untuk membantu menyukseskan program pembangunan Kota Bontang yang lebih maju dan beradab.

“Selamat kepada Yohanes Bay sebagai ketua yang baru dan mulai mengemban amanah untuk menjalankan roda organisasi. Semoga pengurus IKB-NTT Kota Bontang dapat berkontribusi positif dalam pembangunan kota ini,” ujarnya.

Dengan adanya dukungan dan kerjasama dari berbagai organisasi dan kelompok masyarakat seperti IKB-NTT, diharapkan Kota Bontang dapat terus berkembang dan memberikan manfaat yang lebih besar bagi warganya.

Kadis DSPM Apresiasi Kegiataan PAMMI Santuni 3 Disabilitas Stroke

Kadis DSPM Apresiasi Kegiataan PAMMI Santuni 3 Disabilitas Stroke

LATESTBONTANG – Kepala Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat (DSPM) Kota Bontang Bahtiar Mabe menyampaikan apresiasi kepada DPC PAMMI Kota Bontang dalam aksi kemanusiaan dengan penggalangan dana untuk warga Bontang yang sedang sakit dan membutuhkan uluran tangan.

“Terima kasih partisipasinya” demikian diucapkan Bahtiar Mabe, S.Sos M.Kes saat dimintai tanggapan atas open donasi yang dilakukan DPC Persatuan Artis Musik Melayu Dangdut Indonesia (PAMMI) Kota Bontang, Jumat (26/08/2023)

Kolaborasi DSPM dan PAMMI dalam aksi penggalangan dana di awali saat koordinator lapangan PAMMI  Abem menanyakan apa ada warga masyarakat yang membutuhkan bantuan kepada Pekerja Sosial Ahli Muda Suratmi, S.Sos MPSSp.

Lantas di berikan dokumen terkait 3 klien Purtiah, Sambo Pranoto Hadi, Mulyoto yang sedang sakit stroke yang membutuhkan popok, matras atau kasur berangin, biaya terafi stroke serta pelunasan tunggakan BPJS Kesehatan khususnya atas nama Mulyoto.

Sementara itu khusus klein Mulyoto warga kelahiran Kediri mengalami serangan stroke berulang sebanyak 3 kali.  Klien alami kendala nunggak iuran BPJS Kesehatan total mencapai Rp.13.720.000.  Dan kendala lain dua anaknya juga sedang di lapas di Samarinda.  Jika dulu  usaha bisa bayar iuran BPJS dan sejak 2021 alami stroke akhirnya nunggak bayar iuran BPJS.

Sofian juga menambahkan selain penggalangan dana untuk masyarakat lokal Bontang, PAMMI juga melakukan penggalangan dana untuk masyarakat luar Kaltim.

“PAMMI bisa bekerja sama dalam penggalangan dana baik bagi warga Bontang maupun luar Bontang.  Untuk warga Bontang contohnya penggalangan dana bagi korban kebakaran Bontang Kuala dan korban gempa di Mamuju,” terang Sofian yang menyebutkan PAMMI bersekretariat di Jl DI Panjaitan RT 3 Nomor 46 Cp.08115801498.

Ketua PAMMI Sofian menuturkan bahwa PAMMI berdiri di Kota Bontang sejak tahun 2012. “Saya semula bendahara 2012-2017 dan sejak 2018 sampai dengan sekarang menduduki jabatan sebagai Ketua. Dia sampaikan DPD PAMMI juga berkedudukan di Provinsi Kaltim dan DPP PAMMI tingkat pusat diketuai Roma Irama.  (Rat)

 

Wali Kota Bontang Basri Rase dan Wakil Wali Kota Najirah Hadiri Puncak Semarak Kemerdekaan RI di Setda Bontang

Wali Kota Bontang Basri Rase dan Wakil Wali Kota Najirah Hadiri Puncak Semarak Kemerdekaan RI di Setda Bontang

Bontang. Wali Kota Bontang, Basri Rase, dan Wakil Wali Kota Bontang, Najirah, hadiri acara puncak Semarak Kemerdekaan Republik Indonesia yang diselenggarakan di Pendopo Rujab Wali Kota Bontang pada Jumat malam, 25 Agustus 2023. Acara ini dihadiri oleh berbagai pejabat tinggi, termasuk Sekretaris Daerah (Sekda) Bontang, Ketua Tim Penggerak PKK (TP PKK) Bontang, Asisten 2 dan 3, Staf Ahli, serta seluruh Kepala Bagian (Kabag) di lingkungan Setda Bontang.

Puncak acara Kemerdekaan RI ini menampilkan berbagai kegiatan menarik, termasuk penampilan peserta Cosplay Profesi, lomba karaoke, dan lomba domino. Sebelum acara malam, pada pagi harinya telah dilaksanakan jalan santai dan berbagai lomba lainnya.

Wali Kota Basri Rase menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh panitia pelaksana atas keberhasilan penyelenggaraan acara ini. Ia memuji inovasi dan upaya panitia dalam menyatukan seluruh pegawai dari berbagai bagian di Setda Bontang.

“Semoga kebersamaan ini bisa terus dijaga dan dipertahankan,” ujar Wali Kota Basri Rase.

Dalam sambutannya, Basri juga mengimbau agar semangat kemerdekaan harus dimaknai lebih dalam lagi, sehingga hubungan antara masyarakat dan negara semakin erat. Ia menekankan pentingnya mengenang bahwa Indonesia merdeka berkat perjuangan pahlawan dari Sabang sampai Merauke.

“Saya bangga melihat kinerja teman-teman semua, karena semua menyatu untuk meningkatkan pelayanan,” tambah Basri Rase.

Wali Kota juga berharap bahwa perayaan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia tahun depan harus menjadi lebih semarak dan membara lagi. Acara Semarak Kemerdekaan ini menjadi bukti nyata dari semangat persatuan dan kesatuan dalam merayakan kemerdekaan Indonesia di Kota Bontang.

Kolaborasi DSPM & PAMMI Bontang Santuni 3 Disabilitas Stroke

Kolaborasi DSPM & PAMMI Bontang Santuni 3 Disabilitas Stroke

LATESTBONTANG – Kolaborasi Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat dan Persatuan Artis Musik Melayu Dangdut Indonesia (PAMMI) Kota Bontang menyatuni tiga klien disabilitas fisik, sebesar lima juta rupiah sebagai upaya meringankan beban yang  alami.

Penyerahan dilakukan langsung oleh Ketua DPC PAMMI Sofian dan jajaran pada Kamis, (24/8/2023),  secara door to door di rumah klien dihadiri Pekerja Sosial Ahli Muda Dinas Sosial PM   Suratmi, S.Sos MPSSp dan Saputra Nur.

Aksi penggalangan dana sendiri telah berlangsung sejak Jumat 18-23 Agustus 2023 di dua titik lokasi  simpang lampu merah Bontang Baru dan simpang lampu merah Bukit Indah, mulai pukul 15.30 Wita sampai dengan selesai.

Selama aksi penggalangan dana berlangsung PAMMI menampilkan sederetan lagu lagu dangdut sehingga menghibur para pengguna jalan yang lewat dan berdonasi.

“Kami vakum sudah beberapa lama, sehingga menyesuaikan momen perayaan hari kemerdekaan 17 Agustus 2023 sepakat mengelar open donasi untuk membantu saudara saudara warga Bontang yang sedang sakit stroke dan membutuhkan uluran tangan,” terang Sofian.

Lebih lanjut Sofian berharap kepada para penerima tidak melihat jumlah nominal bantuan tapi lebih kepada kepedulian DPC PAMMI Kota Bontang.

Sementara itu Simbo Hadi Pranoto yang tinggal di lantai 3 Rusunawa RT 41 Api Api saat menerima bantuan mengucapkan terima kasih dan menjadi spirit untuk kesembuhannya.  Klein sendiri alami stroke dan sudah tidak bisa jalan lagi dan membutuhkan popok dan kasur angin (matras) untuk hindari luka.

“ Saat drop kemarin bapak saya jantungnya  lemah 22% dari lansia normal 75%, sudah dibantu mesin di ICU hasil nya tetap saja lemah 22%,” terang Hana anak klien  yang dirumpangi dan berprofesi sebagai pasukan kuning.

Sementara Purtiah yang kos di RT 51 Loktuan menyampaikan terima kasih dan minta di doakan untuk kesembuhannya.  Mulyoto RT 37 Tanjung Laut melalui istrinya juga menyampaikan terima kasih kepada PAMMI dan Dinas Sosial Bontang.(Rat)

Siswa SMKN 1 Terlibat dalam Kegiatan Observasi Ketahanan Pangan DKP3 Bontang

Siswa SMKN 1 Terlibat dalam Kegiatan Observasi Ketahanan Pangan DKP3 Bontang

Bontang. Siswa dari Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Bontang terlibat dalam sebuah kegiatan observasi yang fokus pada bidang ketahanan pangan. Kegiatan ini melibatkan siswa dalam tugas observasi yang bertujuan untuk memahami lebih lanjut tentang kebun binaan Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan (DKP3), khususnya kebun dari kelompok P2L (Pekarangan Pangan Lestari) di Dasawisma Melati 2, Kelurahan Bontang Baru.

Kegiatan observasi yang dilaksanakan pada Kamis (24/8/2023) ini merupakan bagian dari upaya pendidikan untuk memberikan pemahaman lebih mendalam kepada siswa tentang aspek-aspek ketahanan pangan. Melalui kunjungan ke kebun binaan DKP3, siswa dapat mempelajari prinsip-prinsip dan praktik-praktik yang terkait dengan produksi pangan dan ketahanan pangan.

Siswa diberi kesempatan untuk mengamati secara langsung bagaimana kebun P2L dikelola, termasuk praktik-praktik pertanian berkelanjutan yang digunakan dalam produksi pangan. Mereka juga diajak untuk berinteraksi dengan petani dan petugas yang bertanggung jawab atas kebun tersebut, sehingga mereka dapat bertanya dan memperoleh informasi langsung tentang praktik-praktik ketahanan pangan.

Kegiatan observasi ini memberikan pengalaman berharga bagi siswa SMKN 1 Bontang, memungkinkan mereka untuk mengaitkan teori-teori yang mereka pelajari di sekolah dengan praktek di lapangan. Ini juga merupakan bagian dari upaya untuk menghasilkan generasi yang lebih peduli dan berpengetahuan tentang ketahanan pangan, sebuah aspek penting dalam kehidupan sehari-hari.

Dengan terlibatnya siswa dalam kegiatan observasi semacam ini, diharapkan mereka akan menjadi agen perubahan yang dapat berkontribusi dalam memperkuat ketahanan pangan di komunitas mereka sendiri dan pada tingkat yang lebih luas. Dalam jangka panjang, pengetahuan dan pemahaman mereka tentang ketahanan pangan dapat membantu membangun masyarakat yang lebih mandiri dan berkelanjutan.

Basri Rase Apresiasi Lomba HUT RI di Lingkungan Sekda Bontang

Basri Rase Apresiasi Lomba HUT RI di Lingkungan Sekda Bontang

Bontang. Dalam rangka memeriahkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 pada tahun 2023, Sekretariat Daerah Kota Bontang menggelar berbagai lomba yang diikuti oleh seluruh pegawai di lingkungan Sekretariat Daerah Kota Bontang, serta turut berpartisipasi karyawan cleaning service dan sekuriti.

Meriahkan Kemerdekaan, acara Sekretariat Daerah Kota Bontang dibuka secara resmi oleh Wali Kota Bontang, Basri Rase, yang juga dihadiri oleh Wakil Wali Kota Bontang, Najirah, Staf Ahli, dan seluruh Kepala Bagian di Sekretariat Daerah.

Dalam sambutannya, Wali Kota Basri Rase menegaskan pentingnya perayaan Hari Kemerdekaan sebagai warga negara Indonesia. Ia menyoroti peran perayaan ini sebagai sarana untuk mempererat hubungan antara masyarakat, pemerintah, dan negara.

“Ini juga sebagai perekat kita di seluruh lingkungan Pemerintah Kota Bontang, khususnya Sekretariat Daerah,” katanya.

Lomba-lomba yang diadakan merupakan simbol kebersamaan, persatuan, dan kesatuan di antara semua pegawai di Sekretariat Daerah Kota Bontang. Walaupun terlihat sepele, namun maknanya jauh lebih berarti. Acara ini juga dianggap sebagai upaya untuk mempererat silaturahmi dan persaudaraan di antara pegawai di lingkungan Sekretariat Daerah.

Wali Kota Basri Rase menekankan bahwa Sekretariat Daerah merupakan jantung dari segala kegiatan, sehingga acara internal seperti ini harus diadakan dengan semarak. Ia bahkan mengusulkan agar tahun depan mungkin dilakukan pengadaan baju dan sepatu seragam agar semuanya terlihat kompak.

“Semua ini sebagai acuan untuk menumbuhkan semangat dan sekaligus memperkuat tali silaturahim di antara kita. Tahun depan, mari kita meriahkan lagi. Selamat bertanding, ini bukan tentang prestasi, melainkan kegembiraan bersama, jadi nikmati saja,” pungkasnya.

Lomba-lomba yang diadakan ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga menjadi momen yang mempererat hubungan di antara pegawai Sekretariat Daerah Kota Bontang, menciptakan rasa persatuan dan kebersamaan dalam merayakan Hari Kemerdekaan yang begitu berarti bagi Indonesia.

Copyright © 2026 LatestIDN